SISTEM INFORMASI GEOGRAFIS

|
MUHAMMAD RAIS

Hai Sobat Gisser. Siapa diantara kamu yang suka menggunakan aplikasi MAPS kalau ingin mencari informasi lokasi? Tidak lagi menggunakan tematik bukan? Yaps, MAPS  merupakan hasil dari kinerja dari teknologi Sistem Informasi Geografis (SIG). Penasaran apa itu SIG, selengkapnya akan kita bahas lebih lanjut disini. 

DEFINISI

Sistem Informasi Geografis (SIG) merupakan suatu sistem berbasis komputer, yang digunakan untuk memasukkan, mengelola, menyimpan, memanggil, dan menampilkan informasi berdasarkan data pada orientasi ruang (spasial). Berikut ini beberapa pendapat para ahli mengenai pengertian SIG :

  • Rice,  Sistem informasi geografis merupakan sistem komputer yang digunakan untuk memasukkan data, mengelola, menyimpan, menganalisis, dan menampilkan data berhubungan dengan posisi di permukaan bumi.
  • Chrisman, Sistem informasi geografis adalah sistem yang terdiri atas perangkat keras, lunak, data,  manusia, organisasi, dan lembaga yang digunakan untuk mengumpulkan data, menyimpan, menganalisis, menyebarkan informasi tentang daerah  di permukaan bumi.
APLIKASI SISTEM INFORMASI GEOGRAFIS

Berikut ini adalah bagaimna sistem informasi geografis mengolah data menjadi suatu informasi
 
                                

KEUNGGULAN SISTEM INFORMASI GEOGRAFIS

Sistem komputer merupakan salah satu perangkat yang berfungsi sebagai alat bantu dalam pengoperasian sistem informasi geografis. Penyajian data geosfer dengan menggunakan sistem komputer akan lebih cepat, tepat, dan akurat. Sementara penyajian data geosfer dengan manual memerlukan waktu ynag relatif lama. Berikut keunggulan SIG menggunakan komputer :
  • Data spasial bergeoreferensi
  • Proses analisis dapat dilakukan dengan cepat dan akurat
  • Sebagai DSS (Decision Support System)
  • Data tekstual (atribut) dan data garis terintegrasi
  • Data mudah diubah dan direvisi dengan cepat seewaktu-waktu ada perubahan
  • Data spasial dan non spasial dapat dikelola bersama
  • data yang sulit dilaksanakan secara manual dapat ditampilkan dalam format 3 dimensi atau v ariasi warna
MANFAAT SISTEM INFORMASI GEOGRAFIS

Sitem Informasi Geografis (SIG) menjadi dasar bagi para pembuat kebijakan yang berhubungan dengan perencanaan tata ruang suatu wilayah. Berikut manffat SIG dalam membantu analisis suatu wilayah :
  • Perencanaan Wilayah dan Kota
Kemampuan SIG untuk bidang perencanaan ruang seperti tata ruang wilayah, perencanaan wilayah industri, pemukiman, pasar, penataan sistem, dan status pertahanan.
  • Pengawasan daerah potensi bencana
Kemampuan SIG untuk pengawasan daerah bencana alam misalnya memantau luas dan titik wilayah bencana alam, sertya pencegahan terjadi bencana alam pada masa mendatang.
  • Inventaris Sumber Daya Alam
Mengetahui persebaran berbagai dan potensi sumber daya alam yang tersebar disuatu wilayah. seperti persebaran kondisi kawasan hutan, potensi mineral alam, dll.
  • Manajemen Tata Guna Lahan
Tujuannya untuk melakukan zonafikasi lahan sesuai dengan karakteristik lahan yang ada
  • Sebagai Basis Data
Berguna untuk : Peningkatan profuktifitas, peningkatan pelayanan, pengurangan biaya, peningkatan akurasi dan konsistensi, analisis lebih bermutuh, serta pembuatan kebijakan publik yang lebih transparan.

Dari penjelasan di atas, banyak informasi baru yang  bisa kamu peroleh. semoga penjelasan tersebut bisa menambah wawasan dan pengetahuan kalian sobat Gisser.

Sumber :

Budiyanto, E. (2002). Sistem Informasi Geografis Menggunakan ARC VIEV GIS. Yogyakarta : Andi.

Offset.Gatot Harmanto. (2016). Geografi untuk SMA/MA Kelas X. Bandung : Penerbit Yrama Widya.

Prashasta, E. (2002) Sistem Informasi Geografis: Konsep-Konsep Dasar. Bandung : Informatika

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Featured Post

APA ITU SATELIT

Halo sobat Gisser.. Bumi kita merupakan suatu tempat yang mempunyai berbagai keistimewaan yang sangat banyak, yang terkadang kita sendi8i se...

Popular Post

(C) Copyright 2018, All rights resrved AquaGIS.id. Template by colorlib